[BOGOR] Pramuka Regina Pacis bersihkan Kota Bogor, Sabtu (28/9). Sekitar 310 orang yang terdiri dari siswa-siswi kelas 10 SMA Regina Pacis yang tergabung dalam Pramuka melakukan kerja bakti untuk membersihkan beberapa area Kota Bogor yang terletak di sekitar sekolah.
Setidaknya ada 5 area yang dibersihkan yakni daerah Pengadilan, Sawojajar, Sempur, Air Mancur, dan Kapten Muslihat.
Kegiatan ini adalah agenda rutin tahunan Pramuka Regina Pacis sebagai bentuk cinta lingkungan hidup. Mereka membersihkan sampah dari jalanan, trotoar, dan got. “Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran akan lingkungan hidup dan agar siswa-siswi dapat berinteraksi sosial dengan masyarakat sekitarnya, khususnya tentang kebersihan lingkungan,” kata Piko salah satu panitia kegiatan ini.
Kegiatan Bakti Sosial ini mendapat respon positif dari masyarakat sekitarnya terhadap siswa siswi SMA Recis.
(Yongky/AJ)