Anda di sini
Beranda > Kelompok Personal > WKRI Berbagi di Bulan Ramadan

WKRI Berbagi di Bulan Ramadan

Loading

[KATEDRAL] Wanita Katolik RI cabang BMV Katedral membagikan paket sembako kepada karyawan muslim yang bekerja di Paroki Katedral, Pusat Pastoral keuskupan Bogor, Seminari Menengah Stella Maris, dan Klinik Pratama Melania Bruderan, Rabu (22/5).

Program kerja rutin dari bidang kesejahteraan rakyat (Kesra) ini memang sengaja dikemas berbeda pada bulan Ramadan tahun ini. Biasanya, pelaksanaan Rabu Peduli setiap Rabu ke-3 dengan membagikan nasi bungkus kepada tukang becak dan pekerja di jalanan. Namun kali ini membagikan sembako kepada karyawan muslim.

Sebanyak 24 paket Sembako dibagikan para anggota WKRI. Harapannya, mereka yang bekerja di komunitas Katolik dan keluarganya dapat merayakan Hari Raya Idulfitri dengan gembira.

Selain itu, pada Rabu (29/5) WKRI kembali berbagi. Kali ini bekerja sama dengan seksi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan (HAK) Paroki BMV Katedral. Bersama mereka berbagi Takjil kepada masyarakat umum. Tujuannya agar saudara-saudari yang berpuasa dan masih dalam perjalanan dapat membatalkan puasanya ketika sudah waktunya. Sebanyak 370 paket Takjil yang habis terbagi.

 (Narti/AJ)

Leave a Reply

Top