Anda di sini
Beranda > Artikel > Membentuk Karakter Anak

Membentuk Karakter Anak

Loading

Saat ini di tengah banyaknya pilihan sekolah untuk anak-anak, sekolah Katolik masih menjadi salah satu pilihan yang baik, terutama bagi umat Katolik sendiri. Mengapa demikian?

Lusiana Tety Sukmawati seorang pendamping Lektor St. Dominikus Paroki Katedral sekaligus ibunda dari Felisitas Gemma mengungkapkan bahwa sekolah Katolik memiliki sikap disiplin dan tanggung jawab yang lebih dari sekolah lainnya. “Hal ini saya rasakan, sekolah Katolik melatih tanggung jawab dan membentuk karakter anak sesuai dengan ajaran Gereja. Itu yang saya rasakan saat anak saya bersekolah di salah satu Sekolah Katolik di Bogor,” katanya.

Ia berharap ke depan sekolah Katolik dapat semakin membangun rasa kebersamaan dan mendidik siswa agar lebih memiliki empati terhadap sesamanya.

(John)

Leave a Reply

Top